Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Prabowo Bakal Resmikan PLTP Ijen Milik Medco Bulan Depan

Presiden Prabowo Subianto rencananya bakal meresmikan PLTP Ijen pada bulan depan.
Pembangkit Listrik Tenaga Panas Bumi (PLTP) Ijen di Jawa Timur/Medco.
Pembangkit Listrik Tenaga Panas Bumi (PLTP) Ijen di Jawa Timur/Medco.

Bisnis.com, JAKARTA - Presiden Prabowo Subianto rencananya bakal meresmikan Pembangkit Listrik Tenaga Panas Bumi atau PLTP Ijen di Belawan, Kabupaten Bondowoso, Jawa Timur pada Mei 2025 mendatang.

Rencana itu diungkapkan oleh Dirjen Energi Baru Terbarukan dan Konservasi Energi (EBTKE) Kementerian ESDM Eniya Listiani Dewi dalam acara Press Conference The 11th Indonesia International Geothermal Convention & Exhibition (IIGCE) 2025 di Jakarta, Senin (14/4/2025).

Eniya juga mengatakan, peresmian PLTP Ijen juga dilakukan bersamaan terhadap commercial operation date (COD) PLTP Sorik Merapi dengan kapasitas 41,25 MW megawatt (MW) dan juga COD PLTP Salak Binary kapasitas 15 MW.

"Di bulan Mei insyaallah Pak Menteri [Bahlil Lahadalia] akan meresmikan, dan sepertinya Pak Menteri berkenan untuk memboyong Pak Presiden ke peresmian di Ijen," kata Eniya.

Eniya pun mengungkapkan, pada acara peresmian kelak, pihaknya juga akan menggelar lelang wilayah kerja panas bumi (WKP) secara online. Lelang WKP itu akan digelar melallui platform genesis yang segera diluncurkan.

Dia tak memerinci WKP mana saja yang akan dilelang. Namun, salah satunya adalah di Banda Baru, Pulau Seram yang dapat dikembangkan menjadi PLTP 25 MW. Selain itu, terdapat proyek PLTP di Maluku yang segara digenjot.

"Ini saya spill sedikit karena market sounding-nya saya sudah keluarkan minggu ini, Kamis. Kita akan market sounding di Banda Baru. Banda Baru potensinya kalau enggak salah 25 MW," jelas Eniya.

Adapun, PLTP Ijen dikelola oleh PT Medco Energi Internasional Tbk. (MEDC). PLTP Ijen pun resmi memulai operasi komersial pada awal Februari 2025.

Lewat anak usahanya, PT Medco Cahaya Geothermal, usaha patungan antara Medco Power dan Ormat Technologies (NYSE:ORA). MEDC memulai tahap operasi pertama dengan menyalurkan 35 megawatt (MW) ke jaringan listrik Jawa.  

Adapun, total kapasitas yang direncanakan dari proyek panas bumi ini sebesar 100 MW, berdasarkan perjanjian jual beli tenaga listrik (PJBL) selama 30 tahun dengan PT Perusahaan Listrik Negara (Persero) atau PLN.

“Keberhasilan pembangunan PLTP Ijen menunjukkan kemampuan Medco Power dalam memanfaatkan sumber daya panas bumi Indonesia dengan menggunakan teknologi terkini,” kata Direktur Utama Medco Power, Eka Satria lewat keterbukaan informasi, Sabtu (8/2/2025).

Dalam usaha patungan ini, MEDC memegang saham sebesar 51%, sisanya 49% dipegang PT Ormat Geothermal Power.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Bisnis Indonesia Premium.

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper